Pertama Masuk Madrasah Pelajaran Apa Tidak Ya?

Malang - Rabu tanggal 15 Juli 2009 adalah hari pertama mulainya kegiatan belajar mengajar di kelas untuk tahun pelajaran 2009/2010. Sejak hari ini sesuai dengan jadual pelajaran yang telah disusun telah terdapat perubahan yang cukup signifikan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelum.
Perubahan-perubahan yang dapat dirasakan terkait jadual pelajaran adalah jumlah jam belajar mengajar hanya berjumlah 8 jam pelajaran di mana dari pukul 06.45 - 13.30 wib, sedangkan perubahan yang lainnya adalah bahwa sekarang ini menggunakan pola kelas menetap atau tidak ada perpindahan (moving class) sehingga segala sesuatu yang berhubungan dengan ruang kelasnya menjadi tanggung jawab yang menempatinnya. Selain itu masuk madrasah selama 6 hari mulai hari Senin sampai Sabtu, untuk ekskul sepulang dari madrasah.
Tentunya di hari pertama masuk masih penyesuaian dahulu, jadi dengan adanya perubahan ini diharapkan bagi kelas VIII dan IX senantiasa meningkatkan prestasinya. Sedangkan bagi kelas VII mari kobarkan semangat belajar di madrasah ini.
................ SELAMAT DATANG TAHUN PELAJARAN 2009/2010 ..................

Komentar