Kota Malang (MTsN 2)- Sabtu (23/09), bekerjasama dengan Masterprima, MTsN 2 Kota Malang laksanakan achievment motivation training
bagi siswa kelas IX. Kegiatan yang bertempat di Aula MTs itu nyatanya
berhasil memberikan beberapa kesan positif bagi siswa. Beberapa dari 136
siswa peserta achievment motivation training tersebut menyampaikan kesan sebagai berikut.
“Setelah
mengikuti kegiatan tadi, saya jadi punya pandangan hidup. Maksudnya
saya lebih percaya diri dan punya keyakinan bahwa kesuksesan itu
diperoleh dari melewati kesulitan terlebih dahulu. Tidak boleh takut
mencoba dan harus selalu berjuang,” jawab Widya saat ditanya tentang
kesan positif setelah mengikuti achievment motivation training.
Tidak hanya Widya, beberapa siswa yang lain juga menjawab lebih percaya diri setelah mengikuti achievment motivation training yang bertema The Power of Dream tersebut. Rupanya cerita motivasi di balik kesuksesan tokoh yang disampaikan oleh Hasyim Ashari memberi energi positif bagi siswa untuk selalu berusaha meraih cita-cita. Motivasi lain muncul saat sang
motivator mengulas kasih sayang dan pengorbanan orang tua selama ini,
tangis haru menjadi gambaran suasana hati para peserta achievment motivation training siang itu. (ha)
Sumber: http://jatim.kemenag.go.id/berita/500464/achievment-motivation-training-mtsn-2-kota-malang--tinggalkan-kesan-positif-bagi-siswa
Komentar
Posting Komentar